1. Tentukan Topik yang populer dan banyak dicari orang Setelah membuat blog dan tampilan Blog sudah siap, sekarang saatnya Anda menentukan tema dan niche apa yang paling cocok untuk Anda kuasai. Saran saya lebih baik Anda memilih topik atau tema blog dengan nilai klik yang cukup besar. seperti otomotif, tekno, dan financial. namun jika Anda masih tetap bingung, lebih baik cari tema yang sering ditanyakan orang lain, contohnya Anda bisa melihat lihat dan mencari ide melalui id yahoo answer.
2. Membuat blog di blogspot atau platform blog gratis lainnya Tema dan niche sudah Anda tentukan, sekarang saatnya membuat blog, saya sarankan disini Anda menggunakan platform dari google yaitu Blogspot.com, selain mudah menggunakannya, blogspot lebih mudah di monetize dan cukup mudah untuk menempatkan iklan pundi uang Anda dimana pun Anda suka. Disini saya anga Anda sudah paham cara membuat blog. untuk lebih lengkapnya baca : Ingin Menghasilkan Uang Lewat Blog? Lakukan Cara Ini
3. Tulis artikel dengan tulisan sendiri , jangan copas Setelah blog Anda selesai, sekarang saatnya menulis artikel sesuai tema yang sudah Anda pilih tadi, contohnya Anda memilih Niche teknologi. maka di sarankan semua isi artikel blog Anda berisi tentang dunia teknologi. Perlu di catat! tulisan harus ditulis menggunakan kreatifitas dan gaya bahasa kita sendiri, hindari copas. karena itu hanya akan membuat pekerjaan Anda sia-sia dalam membuat Blog, dan saya jamin jika arikel Anda Copas, jangan harap Anda akan menghasilkan uang dan dolar lewat Blog. Boleh melihat artikel orang lain asal di ubah menggunakan gaya bahasa tulisan Kita sendiri, dan perlu dicatat juga, Anda harus disiplin dalam menulis artikel minimal 2 hari sekali.
4.Belajar ilmu SEO Tulisan artikel sudah banyak dan tampilan blog sudah menarik, tapi kenapa pengunjung dan pembaca blog tidak kunjung banyak dan sepi. jika ingin mendapatkan uang lewat blog,anda tidak cukup hanya bermodal blog, Anda juga dituntut untuk mempelajari ilmu SEO. Apa itu seo? jika Anda masih belum tahu tentang arti seo Anda bisa membaca artikel Apa itu yang dimaksud SEO di Google
5. Tetap Disiplin dan Konsisten Disiplin dan konsisten bukan hanya dibutuhkan untuk pekerjaan dunia nyata saja, jika Anda benar-benar ingin serius mendapatkan uang dari blog, maka kedisiplinan serta konsisten juga sangat diperlukan. saya jamin jika Anda tetap fokus dan konsisten maka anda bisa mendapatkan gaji kedua dari hasil blogging, serta blogging akan terasa menjadi pekerjaan kedua Anda.
6. Daftarkan Blog Anda di Google adsense Disini saya anggap Anda sudah memahami apa itu Seo, dan Anda juga sudah fokus, konsisten, dan disiplin untuk merawat Blog. tapi masih bingung dengan cara mendapatkan uang blog itu dari mana, sekarang juga Saya sarankan daftarkan blog Anda di Google adsense. apa itu google adsense? Google adsense adalah sebuah jasa periklanan yang dimiliki oleh Google. Google adsense yang akan membayar Anda lewat klik iklan yang ditampilkan di blog Anda. Misalnya anda menampilkan iklan dari Google adsense, dan iklan itu ada yang klik, maka setiap klik itu Anda mendapatkan bayaran. Namun tidak perlu berpatokan dengan Google adsense karena sekarang juga banyak PPC lokal yang sudah bertebaran di internet walaupun bayarannya tidak sebesar Google adsense.
Sumber : http://www.blogis-center.com/2014/05/cara-mudah-mendapatkan-uang-dari-blog.html
Mohon untuk sobat yang copy paste artikel ini untuk mencantumkan link sumber pada blog ini,thanks!!..